INFO
  •  Tambahan batas waktu sanggah untuk pelamar PPPK sampai 22 Oktober 2023 jam 23.59 

MEMBANGUN FASILITAS KESEHATAN DAN PENYEDIAAN AIR BAKU DILAKUKAN BUPATI DI KECAMATAN RAIJUA

Selasa, 15 September 2020

Ledeunu Raijua, Selasa,15 September 2020
"Masalah kesehatan adalah aspek terpenting dalam kehidupan manusia yang berhubungan langsung dengan kebutuhan dan kesadaran maayarakat," diungkapkan, Drs.Nikodemus Rihi Heke,M.Si, saat melakukan peninjauan langsung ke lokasi pembangunan Rumah Sakit Pratama, Desa Ledeunu, Kecamatan Raijua, dalam rangka kunjungan kerjanya. Bupati Rihi Heke, yang didampingi Kadis PUPR Ir.Erens Haba Radja,ST,MT, Camat Kecamatan Raijua,Ir.Titus B.Duri, dan Pihak Kontraktor, mengatakan, kebutuhan sarana dan prasarana kesehatan masyarakat, beriring dengan lajunya perubahan serta, pertambahan penduduk merupakan masalah yang mengakibatkan pemerintah daerah harus menyiapkan fasilitas kesehatan sarana dan prasarana fisik yang layak dan memadai dalam mendukung terwujudnya hak2 masyarakat akan kesehatan.
 
 Rencana Pembangunan Rumah Sakit Pratama di Kecamatan Raijua
 
Pembangunan Rumah sakit pratama di kabupaten Sabu Raijua yang berlokasi di Kecamatan Raijua kelurahan Ledeunu, sudah mencapai progres 13.75 persen. Sedangkan pembangunan Embung LokoWalu sudah mencapai progres 90 persen.Diperkirakan akhir oktober 2020. proses pekerjaan sudah selesai 100 persen.Bupati Sabu Raijua meninjau pembangunan Rumah Sakit Pratama di Kecamatan Raijua
Kaitannya dengan kebutuhan masyarakat akan air,menurut bupati pembangunan embung, atau tandon air di Loko bele ini, guna tersedianya air baku dalam memenuhi kebutuhan masyarakat sebagai sumber irigasi suplementer bagi komuditas pertanian, peternakan untuk menggerakan ekonomi. Embung juga merupakan suatu teknik pemanenan air atau water harvesting untuk segala jenis agroekosistim, sumber irigasi pada musim kemarau nantinya. Bupati selain meninjau dua proyek besar ini, juga mengelilingi melihat secara langsung titik2 potensi sumber mata air bersih yang menjadi konsumsi maayarakat sekarang ini. Dirinya berharap agar pembangunan rumah sakit pratama yang ditargetkan selesai bulan desember tahun ini, nantinya bisa segera di manfaatkan oleh masyarakat. Juga pembangunan embung Loko bele, dapat selesai sesuai targetnya di bulan oktober nanti," tukas bupati.
Selain itu Pembangunan Jembatan Lokowalu baru mencapai progres 6 persen. Bapak Bupati berharap agar semua kegiatan pembangunan dapat di selesaikan tepat waktu, walaupun di tengah tengah wabah pamdeni covid 19 yang melanda dunia.
Merupakan tugas dan tanggung jawab sebagai orang nomor satu di kabupaten Sabu Raijua,dalam mengontrol dan mengawasi setiap tahapan penyesaian pekerjaan proyek pembangunan di kabupaten sabu raijua.
 
Bapak Bupati sabu raijua ,Drs.Nikodemus N.Rihi Heke.M.Si melakukan kunjungan kerja sekaligus melakukan pamantauan terhadap semua kegiatan pembangunan di kabupaten sabu raijua, lebih khusus hari selasa 15 September 2020, bapak Bupati Sarai yang di dampingin Kepala Dinas PU kabupaten sabu raijua Erens.Haba Radja,melakukan pantau terhadap kegiatan pembangunan Rumah Sakit Pratama,Pembangunan Embung Lokowalu,pembangunan jembatan Lokowalu dan meninjau lokasi air bersih di seluruh Kecamatan Raijua.


Simpan sebagai :

Berita terkait :

«

Maret 2024

»
MggSenSelRabKamJumSab
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
31